BADAN KESATUAN BANGSA DAN POLITIK
BAKESBANGPOL ; PKL Pasar Minggon di Komplek GOR Satria Purwokerto, Minggu, 6 Maret 2022, Tempat : Sepanjang Jl.Prof.Dr.Soeharso (Komplek GOR Satria Purwokerto) Hadir dalam kegiatan :
1. Personil Dinperindag Kab.Banyumas
2. Personil Bakesbangpol Kab.Banyumas
3. Personil Kodim 0701/Banyumas
4. Personil Satpol PP Kab.Banyumas
5. Personil Dinhub Kab.Banyumas
6. Personil Polsek Purwokerto Timur.Hasil Kegiatan :
- Kegiatan Pengamanan dan Pemantauan Tertutup PKL Pasar Minggon di Komplek GOR Satria Purwokerto di mulai pukul 06.00 WIB sampai dengan pukul 10.00 WIB
- Diharapkan pada pukul 12.00 WIB JL.Prof Dr.Soeharso sudah steril oleh pedagang dan jalan dapat dibuka kembali untuk kendaraan.
- Protokol Kesehatan juga wajib diterapkan oleh pengelola dan para pedagang, antara lain :
1. Telah disediakan tempat cuci tangan di beberapa titik.
2. Memakai masker dengan benar.
3. Menjaga jarak, jarak antar pedagang yaitu 1 meter dan setiap pedagang mendapatkan stand atau tempat berjualan kurang lebih 2 meter yg sudah ditandai oleh petugas dengan cat warna putih.
- Petugas Posko tak henti-hentinya selalu mengingatkan kepada para pedagang dan pengunjung tentang protokol kesehatan melalui media pengeras suara yg sudah terpasang di beberapa titik.
- Untuk jalan sudah diberikan pembatas tali agar pengunjung tidak bersinggungan antara yg akan menuju kearah timur dan barat, sehingga tidak semrawut dan menimbulkan kemacetan.
- Pedagang, Pengunjung secara umum mematuhi prokes.
- Pembagian masker dan himbauan bagi para pedagang dan pengunjung Pasar Minggon GOR Satria yg masih belum memakai masker dengan benar dan belum memakai masker.
- Situasi kondisi kegiatan pasar minggon berjalan tertib, lancar dan aman terkendali.