Calon jamaah haji Kab.Banyumas kloter 30

Kamis, 23 Juni 2022 | 3151 Kali
Calon jamaah haji Kab.Banyumas kloter 30

BAKESBANGPOL ; Pagi dini hari Calon jamaah haji Kab.Banyumas kloter 30, berangkat dari Gor Satria Purwokerto menuju Asrama Haji Donohudan Boyolali pada hari kamis (23/06/2022) dini hari.

Selanjutnya Calon jemaah haji Kabupaten Banyumas bersamaan dengan Kabupaten Brebes kelompok terbang (kloter) 30 tiba di Asrama Haji Donohudan, Boyolali, Pada hari Kamis (23/06/2022) pagi.

Calon Jamah Haji Kloter 30 dari Kab.Banyumas dan Kabupaten Brebes total berjumlah 360 orang , yg terdiri dari 99 Calon Jamaah Haji Kab Banyumas, 257 Calon Jamaah Haji Kab Brebes dan 4 orang Petugas haji.

Dalam Prosesi penyerahan dan penerimaan calon jemaah haji di Asrama Haji Donohudan, Kepala Kantor Kemenag Brebes secara resmi menyerahkan kewenangan pendampingannya kepada Bapak Khamdani selaku Kepala Bidang Penerimaan dan Pemberangkatan Satgas PPIH Embarkasi Solo

Saat prosesi serah terima tersebut, Bapak Khamdani selaku Kepala Bidang Penerimaan dan Pemberangkatan Satgas PPIH Embarkasi Solo,menitip pesan agar jemaah calon haji bisa memantapkan hati dan meniatkan ibadah haji ini semata-mata untuk beribadah, memenuhi panggilan Allah SWT, sehingga seluruh rukun haji dapat ditunaikan dengan baik dan lancar.
Setibanya nanti di tanah suci, jamaah haji agar bisa saling menjaga dan membantu antar jamah haji, perhatian dan mendengarkan semua, informasi, petunjuk dan arahan dari ketua regu maupun petugas pelayanan haji.

Selanjutnya untuk kebutuhan livingcost calon jamaah haji akan diberikan Uang saku sebesar 1.500 Riyal Arab Saudi atau sekitar Rp 5,8 juta yang akan dibagikan sebelum pemberangkatan ke tanah suci.

Demikian acara di akhiri dengan pembacaan doa dan lafal hamdalah secara bersama.

#Selamat menempuh rukun islam yang ke lima dan Berangkatlah dengan niat Beribadah pulanglah dengan membawa hati yang bersih tanpa mengharap penghormatan#

Related Posts

Komentar